RSS

Program eMKa Land yang Kedua

Rabu, 24 Desember 2014
Sesuai dengan visi kita merealisasikan manusia berkesadaran dan penuh welas asih dengan merangkai perbedaan menjadi keharmonisan yang indah, dipenghujung tahun ini kami mengajak semua member utk bersatu merealisasikan program kedua dengan dana 10 ribu yang kita kumpulkan.
Dana yg ada sekarang sekitar 13 juta, jd saya berharap dengan sangat hormat bagi member yang belum merealisasikan kewajibannya bisa segera direalisasikan agar tujuan mulia kita tercapai dgn indah.
Program kedua ini yg sdh disurvey oleh Oi Lin eMKa 9 Pontianak:Nama gereja : Gereja Santo Yosef Alamat : Stasi Gunung Ambawang Desa Ambawang Kecamatan Kubu Kabupaten Kubu Raya.No hp yg bisa dihubungi :1. Romo Warsito Hp :0815860397552. Bapak Paulus (penanggung jawab pembangunan gereja) Hp :081256450638Jumlah umat : 836 orgWaktu tempuh :Lama perjalanan ke sana dari Pontianak pergi dan pulang ditempuh dalam waktu 4 jam. Dari Pontianak ke Rasau Jaya ditempuh dengan waktu 1 jam,sesudah itu naik kapal klotok selama 15 menit utk penyebrangan ke desa Gunung Ambawang,terus dilanjutkan dengan perjalanan darat 45 menit.Warga disana sebagian bekerja sebagai karyawan perusahaan kelapa sawit dengan upah harian Rp.55,600.Selama ini utk menjalani ibadah,warga di desa Gunung Ambawang menggunakan gedung bekas sekolahan yg dijadikan tempat ibadah. Karena atap gereja yg lama sudah bocor,maka atas inisiatif warga,mereka membangun gereja yg baru disamping gereja lama. Proses pengerjaan sudah dilaksanakan sejak bulan April 2014 dengan gotong royong dan swadaya umat disana. Bahan bahan yg dibutuhkan sbb :1.Besi warmes utk lantai 4 keping x Rp.3,500,000 =Rp.14,000,0002.Batu cor 1x2 8 dump x Rp.2,500,000=Rp.20,000,0003.Semen 100 sak x Rp.80,000=Rp.8,000,000Total dana yg dibutuhkan Rp.42,000,000
 Saya berharap 30 juta bisa terkumpul secepatnya bagi member Emka Land yg belum, dan sisanya yg 12 juta kita akan urunan lagi spt yg madrasah.
Salam welas asih Melly Kiong

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar