RSS

Menekan Anak Apa Manfaatnya?

Jumat, 19 Desember 2014

Selamat pagi sobat eMKa Land yang berbahagia, semangat Jumat ceria tentunya semakin terasa karena semua sudah mau memasuki masa liburan panjang ya, begitu juga dengan teras "Melly Kiong" juga mau libur ah dari 24 sampai )5 Jan 2015 ya.

Masih merasakan pilunya kemarin mendengar cerita Bu Funny tentang seorang muridnya yang akhirnya meninggal dunia karena depresi akibat tidak kuat menghadapi orangtuanya yang sangat keras dengan bunuh diri, mendengar cerita Bu Pendeta seorang anak muda yang ganteng dan gagah menjadi gays juga ternyata sama sebagai bentuk penolakan atas kekerasan yang dilakukan ibunya.

Dari semua cerita yang ada di atas, ternyata kebanyakan kekerasan yang dilakukan orangtua adalah warisan pola asuh yang dilakukan sebelumnya oleh orangtua mereka dan terekam dengan sangat dalam di alam bawah sadarnya.

Yuk orangtua, sekarang adalah kesempatan yang sangat baik untuk kita introspeksi diri dan berubah bersama sama untuk memutuskan pola asuh yang salah dan memperbaiki diri.

Mindful Parenting adalah jalan yang sangat nyata untuk membawa perubahan itu. Yuk saksikan Daai TV jam 11.00-12.00 bagaimana kreatif mendidik dengan penuh welas asih yang tidak akan terpikirkan sebelumnya.

Sampai jumpa di layar kaca.
Smile Melly Kiong 

www.emkaland.blogspot.com
www.menatakeluarga.com

"Keberanian orangtua untuk memutuskan mata rantai pola asuh yang salah adalah kesuksesan yang luar biasa."

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar