RSS

Optimismeku bertumbuh karena aku melihat perubahan nyata (1)

4 Agustus 2014
Selamat pagi sobat eMKa Land yg berbahagia, pagi yang sangat membahagiakan pastinya setelah liburan panjang ya. Nggak sabaran ingin berbagi, cerita?. Dengerin ya...

Aku begitu merindukan alamku yang sudah banyak memberi untukku dan aku menemukan alamku yang menyapaku dengan ramahnya dan penuh pesona. Karimun Jawa nama alamku yang istimewa. Bukan hanya itu, saudara-saudaraku di pulau itu juga menitipkan pesan hidup yang luar biasa buat aku,keluargaku, keluarga teman-temanku dan buat anda semua. Arief nama tour guide itu penuh sopan santun namun sangat tegas menyampaikan pesan: "Dilarang keras membuang sampah sembarangan ke laut selama berada di sini, jika ada yang melakukannya maka orang tersebut harus ambil sendiri ke laut atau tour ini akan dihentikan" Dan yang kedua "Dilarang keras menyentuh karang tanpa persetujuan dari pemandu, karena kami hidup dari alam ini dan kami wajib menjaganya"
Kebayang kan??? jika semua pemimpin daerah yang ada di negara ini mampu membangunkan kesadaran akan pentingnya menjaga alam yang begitu penting bagi kelangsungan hidup, saya sangat yakin dan optimis kita akan melihat perubahan negara yang kita cintai.

Yuk kita ceritakan ke anak-anak, kita belajar bersama

Salam kangen
 Smile Melly kiong
www.menatakeluarga.com

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar