RSS

Ada yang Salah Dengan Orangtua


Selamat pagi sobat eMKa Land yang berbahagia, ketemu kembali di Senin yang teduh bersama "Teras Melly Kiong", semoga ini selalu jadi bagian dari semangat kecil yang menghias hari indahnya sobat.

Saya sedikit banyak sudah bisa mengkategorikan sobat-sobat eMKa Land dari feedback komunikasi yang saya dapatkan. Harapan saya semakin banyak yang mau melakukan komunikasi dua arah supaya lebih memperkaya bahan-bahan yang akan dibahas di eMKa Land, saya juga berterima kasih kepada sobat eMKa Land yang terus berbagi dengan sesama, dan harapan saya dan semua orang keberadaan eMKa Land benar-benar menjadi berkah bagi banyak orang karena ilmu sederhana yang berguna terus bergulir indah.

Kembali ke topik hari ini, kemarin sore saya menyaksikan bagaimana bapak dan ibu dari seorang anak yang turun tangga eskalator terbalik, yang seharusnya dipakai untuk naik oleh anak itu dipakai untuk turun. Mereka hanya menunggu anaknya dengan tertawa tanpa ada penjelasan apa pun.

Sayang sekali jika anak tidak ditanamkan mana yang benar dan mana yang salah sejak dini, sebagai kelalaian orangtua yang sering punya pandangan bahwa anak masih kecil tidak mengerti??? Bukan turun tangganya saja yang akan dibawa anak, melainkan dia boleh melakukan sesuatu yang berlawanan dan tidak lazim.

So... orangtua, mari tanamkan yang baik buat anak-anak kita apa pun bentuknya, jangan anggap remeh, karena ketidakbenaran yang tertanam belum tentu bisa diperbaiki dalam batas waktu 15 tahun. Mindful Parenting akan membantu kita memperbaiki diri sebagai orangtua yang berkualitas jika kita selalu mau belajar dan belajar.

Mari merapatlah bersama eMKa Land untuk Indonesia yang lebih baik.


Salam smile
Melly Kiong


Kebaikan yang kita rasakan akan sia-sia jika berhenti pada diri kita sendiri dan kita tidak sebarkan kepada sesama.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar