RSS

Semakin Kita Harus Berterima Kasih

Selamat pagi sobat eMKa Land yang berbahagia, terima kasih atas pengertiannya pada keterlambatan menyeduhkan teh pagi ini, tenang saja "Teras Melly Kiong" tetap konsisten.

Pagi ini benar-benar menikmati setiap sudut ruangan yang sudah lama saya lewatkan, piknik ke area pencucian baju, ke area penjemuran baju dan masuk ke kolong ranjang, wow fantastis sekali. 

Betapa aku bersyukur kalau Rini dan Rizky selama ini begitu setia dengan pekerjaannya membantu kami sehingga kami bisa mengerjakan pekerjaan yg lain, teamwork yang baik.

Cobalah nikmati dan syukuri ini sebagai tour di dalam rumah, jangan seperti kebanyakan yang selalu menyalahkan mereka yang tidak bersihlah, boroslah, ini tidak benar itu tidak benar jadi pusing sendiri 'kan?

Cobalah berempati dengan mereka, maka kita akan menemukan tidak mudah jadi asisten RT, dan percayalah syarat bisa mendapatkan asisten yang baik bukan berapa besar bayarannya, melainkan seberapa tulus  kita menerima mereka sebagai keluarga dan  bagaimana memanusiawikan mereka.

Percayalah, trik ini sangat baik dalam membantu harmonisasi hubungan kemitraan yang kurang baik selama ini.

Sekali lagi empati adalah bagian yg sangat penting dan harus ada dalam diri kita, maka kita akan menemukan kedamaian di mana-mana.

Sorry ya selama liburan "Teras Melly Kiong" tutup sampai tanggal 11 Agustus 2013 dan bagi yang mudik jadilahkan "Teras Melly Kiong" sebagai bahan untuk cengkrama keluarga dan semoga semakin banyak yang merasakan manfaatnya.

Selamat libur... aku juga ah...

 
Smile
Melly Kiong

"Empati adalah kunci."

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar