RSS

“Mindful Parenting” (Menjadi Orang Tua yang Eling) dalam Perayaan 10 Tahun Sekolah Laboratorium Anak Usia Dini Pelita Nusantara



Bertempat di auditorium UMK Kudus pada Minggu, 19 Januari 2014 diselenggarakan Mindful Parenting yang merupakan puncak rangkaian kegiatan perayaan 10 tahun Sekolah Laboratorium Anak Usia Dini. Mindful Parenting mendatangkan pembicara dari Jakarta yaitu Ibu Melly Kiong yang merupakan penulis buku “Siapa Bilang Ibu Bekerja Tidak Bisa Mendidik Anak Dengan Baik”, “Cara Kreatif Mendidik Anak Ala Melly Kiong”, dan “Guru-Guru Kecil Melly Kiong”. Tema mindful parenting tersebut adalah “menjadi orang tua idaman dalam mempersiapkan dan mewujudkan generasi emas Indonesia”. 
 
Parenting diikuti oleh 175 peserta (pendidik dan orangtua) dan undangan. Hadir dalam kegiatan tersebut adalah H. Soedarsono selaku pelindung lembaga pendidikan Pelita Nusantara, DR. Sukiman (akademisi dan pemerhati PAUD), Ketua Himpaudi Kabupaten Kudus, Ibu Nur Zakiyah dan pejabat dari Dinas Pendidikan Kabupaten Kudus dan Kecamatan Jati. 

Dalam parentingnya, Melly Kiong mengawali  presentasnya dengan menayangkan cuplikan singkat tentang permasalahan anak Indonesia pada saat ini, diantaranya adanya tawuran pelajar, bahaya narkoba dan permasalahan ketidaknyamanan anak dalam keluarga. Kegiatan dilanjutkan dengan komunikasi interaktif antara pembicara dan peserta parenting. Melly Kiong banyak memberikan contoh tentang cara kreatif mendidik anak diantaranya dengan membuat buku penghubung antara orang tua dan anak, memberikan aturan-aturan yang telah disepakati antara orang tua dan anak dan berbagai tips dalam pola asuh anak. Mindful Parenting atau  Menjadi Orang tua yang eling dikonsepkan oleh Melly Kiong dalam 5 hal; yaitu:

  1. Mendengarkan dengan penuh perhatian penuh, berbicara dengan empati; 
  2. Pemahaman dan penerimaan untuk tidak menghakimi diri sendiri dan anak;
  3. Kesadaran emosional atas diri dan anak; 
  4. Pengaturan diri dalam hubungan parenting (berikan sesuai kebutuhan anak dan bukan keinginan anak); dan 
  5. Welas asih untuk diri dan anak.
 Tiga jam bersama Melly Kiong waktu berjalan sangat cepat. Dalam kesempatan tersebut peserta seminar juga dapat membeli buku Karya Melly Kiong yang pada akhir acara rela antri untuk mendapatkan tanda tangan dari ibu Melly Kiong (penulis buku).

Pada  acara  tersebut juga diserahkan tropi, sertipikat dan hadiah bagi para pemenang lomba- lomba dalam rangkaian kegiatan Perayaan 10 Tahun Sekolah Laboratorium Anak Usia Dini Pelita Nusantara. Perayaan 10 Tahun Pelita Nusantara yang mengambil tema “Bersama Kita wujudkan Generasi Emas Indonesia” diadakan berbagai lomba baik untuk Anak Usia dini maupun Pendidik Anak Usia Dini. Lomba untuk anak usia dini adalah lomba mewarna, sedangkan lomba untuk pendidik anak usia dini adalah lomba mendongeng Pendidik anak usia dini dan lomba menulis artikel untuk anak usia dini. Lomba-lomba tersebut telah dilaksanakan di balai desa Jati Kulon pada Minggu, 12 Januari 2014. 

Perayaan 10 tahun Sekolah Laboratorium Anak Usia Dini Pelita Nusantara juga dimeriahkan dengan penampilan dari alumni Pelita Nusantara, antara lain pidato, menyanyi dan deklamasi. Pemotongan tumpeng dan doa bersama menandai kebahagiaan dan wujud rasa syukur hadirnya Pelita Nusantara dalam memberikan pelayanan Pendidikan Anak Usia Dini di Kabupaten Kudus.
Pimpinan Sekolah Laboratorium Anak Usia Dini Pelita Nusantara, Hj. Adim Dwi Putranti, M.Pd  menyampaikan rasa terimakasih terhadap semua pihak yang sudah mendukung sehingga rangkaian kegiatan perayaan 10 Tahun Pelita Nusantara dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Kerjasama tim Pelita Nusantara yang luar biasa merupakan wujud rasa kebersamaan dalam mensukseskan kegiatan perayaan 10 tahun Pelita Nusantara. “Harapan kami, semoga kegiatan ini bisa memberikan inspirasi bagi pendidik anak usia dini di kabupaten Kudus untuk terus berkreasi dan berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik dan “dari hati” dalam mempersiapkan dan mewujudkan generasi emas Indonesia”.
“Di balik kesuksesan anak-anak  Indonesia adalah orang tua dan pendidik yang eling dan mau belajar”






  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar